Lestarikan Ekowisata, PT Pupuk Indonesia Energi Salurkan Dana CSR

  • Posted by
  • 17 November2022
  • 09:04WIB
Keterangan

Sebagai wujud dukungan pelestarian ekowisata, PT Pupuk Indonesia Energi (PI Energi) menyalurkan bantuan kepedulian dalam rangka pelaksanaan Corporate Social Responsibility (CSR) di akhir tahun 2019.

Dana bantuan sebesar Rp368.000.000 diberikan kepada kawasan Gresik, Jawa Timur.

Kegiatan CSR ini merupakan upaya rehabilitasi ekosistem alam dan penghijauan jalan desa.

Tak hanya itu, dana CSR juga akan dimanfaatkan untuk membangun fasilitas pendukung Ekowisata.

PI Energi secara rutin terus menerus memantau perkembangan pengerjaan kegiatan CSR yang sudah dimulai sejak Desember 2019 itu, agar kelak terealisasi dengan baik.

Benny Swastika Nasution selaku Sekretaris Perusahaan mengungkapkan tujuan kegiatan CSR ini adalah bentuk dukungan PI Energi akan pemeliharaan lingkungan, sesuai dengan tata nilai perusahaan kami yaitu PIE-GO. Salah satu tata nilainya adalah peduli terhadap lingkungan.

Dengan landasan tata nilai perusahaan tersebut, kami berupaya terus berkontribusi mendukung pelestarian lingkungan.

PI Energi, selaku anak perusahaan dari PT Pupuk Indonesia (Persero), berusaha untuk menjunjung tinggi tata nilai PI Energi, PIE-GO.

Terdapat salah satu pilar PIE-GO yaitu Environmentally friendly, Health, and Safety.

Dalam pilar tersebut, PI Energi berkomitmen untuk terus menjunjung tinggi kelestarian dana pemeliharaan lingkungan alam.

Hal ini menunjukkan komitmen PI Energi untuk terus mendukung pelestarian lingkungan sehingga dapat memberi lebih banyak dampak dan manfaat positif bagi masyarakat luas.


Read Also